Minggu, 25 September 2016

nada cinta dari guru-guru mungil ku

Saat menjelang pelajaran matematika

boy 1: "Bu Rima,  bu Rima suaranya kenapa? habis ya? minum dulu bu,  biar tenggorokannya enak trus suaranya gak hilang lagi. ayo bu minum air putih dulu. ibu harus banyak minum. kata ibu aku,  kalau sakit tenggorokan minum a*d*m *a*r*. bu Rima harus minum obat ya".

boy 2: "hey...fokus,  bu Rima suaranya sudah hilang,  janga berisik"

boy 3: " ibu minum obat ya"

boy 4: "bu Rima cepet sembuh ya"

Setelah muroja'ah hafalan

kebiasaan di sekolah kami sembari menunggu azan zuhur adalah muroja'ah hafalan yang disambung dengan doa. ketika salah satu guru sedang memimpin doa, tetiba dengan terbata seorang anakku "nyeletuk"

boy 5: " bu doain bu Rima biar cepet sembuh,  biar suaranya ga hilang lagi"

masya Allah..... NikmatNYA yang manakah yang kau dustakan. ternyata begitu banyak cinta tercurah dari guru-guru mungilku. terimakasih perhatiannya kiddos.... semoga Allah selalu menjaga kesehatan kalian.

#selaluadaceritadiSAICibinong

0 comments: